Yap, begitulah translate dari “nur einmal im Leben”.
Setelah menghapus blog lamaku dan beralih ke tumblr, sekarang aku kembali lagi
ke blogspot. Bukan bolak-balik pindah hati. Personally aku lebih suka pake tumblr,
yang secara tampilan menurutku sedikit lebih kece. Tapi sayangnya tumblr itu
sangat personal. Kamu gak akan bisa menemukan tumblr seseorang atau informasi
di dalamnya melalui google. Padahal aku pengen bisa share kisah once-in-a-lifetime-ku ke lebih banyak
orang. *sad*
Well, aku Adventina, anak cewek
biasa aja (meskipun aku gak akan tulis gitu di motivation letter-ku).
Aku sedang dalam perjalanan di atas air menuju Jerman untuk kuliah. Bukan, bukan, bukan berarti aku berlayar dari Indonesia sampai Jerman ya. Keburu tua, men. Berjalan di atas air, berjalan melalui keterbatasan dan ketidakmungkinan, berjalan dalam iman. Mereka bisa dikatakan setara. Yaaah, sulit menjelaskan “berjalan di atas air” dalam 1 atau 2 kalimat saja, jadi aku akan menulisnya segera. Atau kau bisa menjelajahi bijiduren.tumblr.com.
Aku sedang dalam perjalanan di atas air menuju Jerman untuk kuliah. Bukan, bukan, bukan berarti aku berlayar dari Indonesia sampai Jerman ya. Keburu tua, men. Berjalan di atas air, berjalan melalui keterbatasan dan ketidakmungkinan, berjalan dalam iman. Mereka bisa dikatakan setara. Yaaah, sulit menjelaskan “berjalan di atas air” dalam 1 atau 2 kalimat saja, jadi aku akan menulisnya segera. Atau kau bisa menjelajahi bijiduren.tumblr.com.
Aku akan mencoba menceritakan perjalananku di dalam
blog ini. Aku berharap tulisanku bisa berguna bagi temen-temen yang akan kuliah
ke Jerman setelahku. Aku masih di Indonesia dan aku bisa melihat banyak tangan
yang Tuhan pakai untuk membantuku. Oleh karena itu aku percaya Tuhan bisa
memakaiku sebagai berkat bagi orang lain melalui apa yang aku tulis nantinya.
Tschüss!
No comments:
Post a Comment